Ruangan Penuh, Mahasiswa Lesehan Dilantai
Lpm-papyrus.com - Konsentrasi Jurnalistik Unitri, mata kuliah filsafat komunikasi semester lima dan tiga bertempat di ruang B.23 tidak berjalan dengan baik.
Hal tersebut karena ruangan hanya berkapasitas 50 kursi, sedangkan peserta perkuliahan lebih dari seratus mahasiswa, Selasa, (03/10).
Mahasiswa banyak yang tidak mendapatkan kursi, hal ini menyebabkan mahasiswa banyak yang duduk lesehan diluar ruangan.
Menurut salah satu mahasiswa komunikasi semester lima, Dimas, perkuliahan tersebut tidak efektif, "kuliah ini kurang efektif karena banyak temen-temen yang duduk lesehan didalam dan diluar ruangan, ini juga sangat mengganggu orang yang lewat," kata Dimas
Sedangkan menurut dosen pengampu mata kuliah filsafat komunikasi, Latifianto, perkuliahan tersebut tidak lagi efektif.
"ya kalau namanya efektif sebenarnya gak efektif, karena perkuliahan efektif itu iconnya profesional kelasnya tercukupi." ujar Latif sambil merapikan absen.
Latif juga menyampaikan jika, kerjasama antara program studi, fakultas dan akademik sangat diperlukan demi terciptanya susasana pembelajaran yang kondusif.
" setidaknya nanti ada pengorganisasian yang baik lagi dari akademik, sebenarnya ini bukan sepenuhnya akademik, tapi harus ada kerjasama antara akademik, prodi dan kemahasiswaan agar masalah ini tidak terjadi lagi ya," tutup Latif. (Tim)
Tidak ada komentar