Mendikbud: Bekerja, Belajar dan Beribadah dari Rumah


 Nadiem Makarim (kemdikbud.go.id)
Papyrus - Menteri Pendidikan dan  Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim meminta masyarakat untuk mengurangi kegiatan yang berada di luar rumah dalam upaya mengurangi dampak penyebaran virus Corona.

"Marilah kita menyelamatkan nyawa masyarakat Indonesia dengan bekerja dari rumah,  belajar dari rumah,  dan beribadah dari rumah," Ujar Mendikbud Nadiem Makarim dalam  Youtube kemendikbud yang di upload pada Senin, (16/03).

Nadiem melihat banyak sekali sebenarnya masyarakat yang mampu bekerja dari rumah tanpa harus keluar rumah.

Untuk itu, Nadiem menekankan beberapa hal. Diantaranya, yang pertama Corona bukan virus yang bisa diremehkan karena  virus berbahaya dengan tingkat penularan sangat cepat.

Yang kedua walaupun  tidak punya gejala-gejala tapi virus corona masih bisa ditularkan kepada orang-orang yang kondisi kesehatannya kurang memadai seperti orang-orang lanjut usia, diabetes, hipertensi dan berbagai macam kondisi kesehatan lainnya. 

"Jadi ingat, setiap kali kalau kita keluar rumah kita bisa mengancam nyawa orang lain," sambungnya.

Nadiem berharap masyarakat menunjukkan bahwa Indonesia  negara dengan asas gotong royong yang bekerjasama dalam memerangi virus yang dikenal dengan nama Covid-19. (Sabin)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.