Kain Adat Motif BESE Aitoun Kabupaten Belu Miliki Kualitas dan Laris di Pasaran
Yunius Koi Asa, Saat Mengenakan Kain Hutus Bese Kabupaten Belu |
Papyrus - Hutus BESE adalah Kain Adat Khas daerah Aitoun, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Proses pembuatannya menghasilkan selembar Kain Adat Motif BESE Aitoun rata rata 8-14 hari kerja. Jika mereka semua bekerja memproduksi Kain Adat Motif BESE maka satu bulan bisa menghasilkan 400 hingga 600 lembar Kain Adat Motif BESE Aitoun, Kamis (01/06/2021) .
Pemerintah baik tingkat pusat, daerah dan desa sedang giat mendukung dan membantu masyarakat untuk mengahsilkan Kain Adat Motif BESE Aitoun melalui pendampingan dan pendanaan. Mengarahkan para pengrajin kain agar menggunakan pewarna alam, untuk tetap menjaga kualitas tenunan tetap bagus dan motif besenya pun terang dan indah.Yunius Koi Asa mengatakan pemerintah desa berupaya membangun kerja sama yang baik dengan dinas-dinas untuk dapat mempromosikan Kain Adat Motif BESE Aitoun.
"Setelah memproduksi Kain Adat Motif Bese Aitoun yang berkualitas, Pemerintah Desa berupaya membangun kerja sama yang baik dengan dinas - dinas terkait untuk dapat mempromosikan Kain Adat Motif Bese Aitoun di dunia pemasaran baik di tingkat daerah, tingkat nasional dan internasional. Salah satu kegiatan promosi yang dilakukan adalah dengan menyelenggarakan festifal sayembara, fashion show dan lainnya. Kebiasaan menggunakan Kain Adat Motif BESE Aitoun bagi masyarakat Adat Aitoun adalah sesuatu yang hakiki. Selain itu dokumentasi dan publikasi dari berbagai tulisan ilmiah tentang Kain Adat Motif BESE Aitoun adalah langkah maju dalam dunia ilmu pengetahuan dan menjadi refrensi bagi para pembeli dan khususnya bagi masyarakat desa Aitoun, " Jelasnya.
Pemasaran kain adat motif BESE aitoun yang laris di pasaran, akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Aitoun karena meningkatkan sumber daya masyarakat itu sendiri. Maka tempat jual khusus Kain Adat Motif BESE Aitoun di berbagai tempat harus dipikirkan dan dilaksanakan sesegera mungkin.
"Yunius Menjelaskan Saat ini harga Kain Adat Motif BESE Aitoun berkisar 1 juta rupiah ke atas. Seiring dengan meningkatnya permintaan di dunia pasaran dan banyaknya kunjungan dari wisatawan yang datang dari berbagai tempat, maka Kain Adat Motif BESE Aitoun perluh dijaga kekhasannya dan tetap dipertahankan kualitasnya. Demikian Kain BESE Aitoun juga bersama Kain Tenun Motif lainnya sedang mengadakan tour keliling dunia, " tutupnya. (Aprilia)
Tidak ada komentar