Laksanakan Proker Terakhir, PJS Ilmu Komunikasi Unitri Rayakan Diesnatalis Prodi

 

Tengah berlangsungnya Perayaan Diesnatalis Prodi Yang ke 16 Tahun via zoom meeting

Papyrus - Kamis, (12/08/2021) Penanggung Jawab Sementara (PJS) Program Studi (Prodi) Ilmu Komunikasi Universitas Tribhuwana Tunggadewi (Unitri) Malang, menjalankan program kerja terakhir, adakan kegiatan Temu Sapa Dosen dan Mahasiswa dalam rangka merayakan Diesnatalis Program Studi ke-16 secara online via zoom meeting Sabtu, (14/08/21).

Di ketahui tepat pada tanggal 08 Agustus 2021 kemarin program studi Ilmu Komunikasi Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang merayakan hari ulang tahun yang ke-16. 

Ketua Pelaksana Yohana Yelimasita, menyampaikan, kegiatan Diesnatalis yang seharusnya dilaksanakan pada tanggal 08 Agustus 2021 kemarin. Karena ada beberapa kendala sehingga dilaksanakan pada 12 Agustus 2021 secara online.

"Sebenarnya hari ulang tahunnya sudah lewat, yaitu tanggal 8 Agustus kemarin. Karena ada satu dua kendala yang tidak memungkinkan untuk dilaksanakan pada hari itu, akhirnya di undur hari Kamis, 12 Agustus 2021". Katanya saat di jumpai wartawan Papyrus.

Yohana juga mengungkapkan, tema yang di angkat dalam acara diesnatalis, yaitu "Stir Up Your Ides, Be a Creator" yang bertujuan agar mahasiswa ilmu komunikasi mampu melahirkan ide-ide creative serta cemerlang untuk kemajuan Program Studi.

"Stir Up Your Idea, Be A Creator Nyalakan Idemu, Jadilah Seorang Kreator. Artinya bahwa di dalam Prodi Ilmu Komunikasi, sebagai Mahasiswa bukan hanya belajar teori tapi bagaimana membangun dan melahirkan ide hingga menumbuhkan sebuah kreativitas. Sehingga dalam momen perayaan Diesnatalis ke-16 Prodi Ilmu Komunikasi bagaimana kita merasa bangga, bahagia, dan bersyukur akan pencapaian yang sudah di raih selama ini mulai dari bidang Jurnalistik, TV Film, dan Public Relations akan produk-produk yang sudah dihasilkan hingga memberikan manfaat yang sungguh luar biasa kepada Mahasiswanya". 

Harapan besar dari Kepala Prodi dan para Dosen Ilmu Komunikasi yang tidak dilupakan bagi Yohana Yelimasita agar Mahasiswanya bisa terus berkarya, kreativitas dan totalitas demi masa depan Prodi.

Ketua Umum Penanggung Jawab Sementara Ilmu Komunikasi Restituta Daiman Santun, menuturkan, jika sebelumnya pada tanggal 4 Agustus lalu, HMJ Ilmu Komunikasi telah melakukan pergantian kepengurusan, tetapi karena belum dilantiknya kepengurusan baru, maka perayaan Diesnatalis di serahkan kepada PJS.

“Berhubung belum dilantiknya kepengurusan baru Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi, jadi untuk kegiatan hari ini menjadi tanggung jawab dari pengurus HMJ sebelumnya, karena pengurus baru inikan belum dilantik ya, jadi mereka belum mempunyai legalitas,” Ungkap Resti Santun sebagai ketua PJS saat ditemui di Lab Komunikasi, seusai kegiatan Diesnatalis yang diadakan secara daring itu.

Resti juga menambahkan, jika Diesnatalis ini adalah rangkaian dari program kerja pengurus HMJ yang lama, dan diturunkan kepada PJS ketika mereka dilantik.

“Ini menjadi proker terakhir dari pengurus lama baik dari pengurus HMJ maupun PJS sendiri,” Tambahnya.

Resti juga mengharapkan Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi, terutama  Mahasiswa baru dan calon Mahasiswa yang akan datang agar tetap berkontribusi terhadap Program Studi dengan karya-karya yang membanggakan.

“Untuk mahasiswa angkatan 2020 yang sekarang sudah berproses dan 2021 yang akan datang, walaupun ini masa pandemi tetapi kita harus tetap bisa memberikan kontribusi kita kepada program studi kita. Pandemi ini jangan sampai menjadi halangan, apa yang sudah kita pilih harus kita pertangungjawabkan dan kita jangan datang hanya untuk kuliah saja tetapi mari kita melakukan sesuatu yang dapat membanggakan program studi kita,” Tutupnya. (Alex / Dian)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.