Ciptakan Kader yang Berbudaya dan Bersinergi, Himakep Adakan Pelantikan Kepengurusan

 

Dekan Fakultas Kesehatan Dr. Ir. Kqs Ahmadi, MP. Saat melantik kepengurusan baru Himakep 2022-2023 di Graha Utama Lantai 2 Unitri 

Papyrus - Himpunan Mahasiswa Jurusan Keperawatan (Himakep) Universitas Tribhuwana Tunggadewi (Unitri) Malang, menyelenggarakan Pelantikan Kepengurusan periode 2022-2023, di Graha Utama lantai 2 Unitri, Jumat, 09/09.

Kegiatan tersebut dimulai pukul 10:20-11:50 WIB, dengan mengusung tema, "Terciptanya Kader Himakep Yang Peka Terhadap Budaya, Bersinergi Mampu Berdaya saing Dalam Bidang Akademik Maupun Non-Akademik." Artinya merakyat dan peka terhadap budaya, serta mampu bersinergi terhadap masyarakat dengan mempertimbangkan aspek akademik dan non-akademik. 

Jumlah anggota dari kepengurusan baru sebanyak 47 orang. Diantaranya BPH (Badan Pengurus Harian) sebanyak 43 orang, yang terdiri dari 10 divisi dengan setiap divisi beranggotakan 4-5 orang, serta BPI (Badan Pengurus Inti) sebanyak 4 orang.  

Kepala Program Studi Keperawatan Sirik Mardianna Trishinta S.Kep,.Ns,.M.Kep mengatakan, proses pelantikan sempat tertunda, karena banyak mahasiswa yang sedang melakukan praktek klinik. 

"Jadi, untuk kepengurusan ini sudah dibentuk pada akhir agustus kemarin. Namun, proses pelantikan ini ditunda, karena memang mahasiswanya lagi praktek klinik. Jadi, setelah itu baru kami adakan pelantikan," katanya. 

Sirik Mardiana juga berharap, agar kepengurusan yang terpilih bisa lebih baik dalam melaksanakan program kerja (proker). Karena dari kepengurusan sebelumnya ada proker yang tidak terealisasi akibat pandemi covid.

"Harapannya, dengan kepengurusan yang baru ini semoga bisa lebih baik dalam pelaksanaan prokernya. Karena ada beberapa proker kepengurusan sebelumnya, yang tidak dilaksanakan secara maksimal karena pandemi covid. Mungkin di kepengurusan kali ini, bisa dilaksanakan kembali," tuturnya.

Ketua Umum Himakep Yosafat Bulu mengungkapkan, perasaan bahagia setelah diadakan pelantikan kepengurusan baru Himakep.

"Saya sangat senang dan bangga karena, tidak semua orang punya kesempatan menjadi ketua. Tentunya, apa yang menjadi komitmen dari kepengurusan, semoga bisa menjadi pegangan saya untuk saat ini," ungkapnya. 

Yosafat juga menyampaikan, akan ada 4 proker yang difokuskan selama menjadi pengurus Himakep. Salah satunya, yaitu diklat jurusan yang akan dilaksanakan pada awal bulan Oktober. 

"Untuk program kerja yang di jalankan itu yang pertama diklat dijalankan diawal Oktober, Kuliah Tamu, Seminar Nasional, dan Turnamen Futsal. Intinya fokus pada ke-4 proker ini, dan terkait proker selanjutnya nanti berasal dari setiap devisi." sampainya. 

Yosafat juga berharap, agar BPH dan BPI bisa bekerja sama dengan baik, sehingga proker yang sudah disusun dapat terlaksana. 

"Harapannya, untuk pengurus yang terpilih bisa menepati janji atau sumpah disaat pelantikan tadi. Semoga bisa bekerja sama dengan baik dan benar, agar BPH dan BPI bisa selaras," ujarnya. (Friska/Paskal)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.