Adakan Pembekalan Maba, Presma Unitri : Jangan Ada Sistem Perpeloncoan Ketika Ordik

 

Ribuan Mahasiswa Baru sedang menerima pembekalan dari kepanitiaan Ordik di Gedung Olahraga Unitri pada Jumat, 16/09

Papyrus - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Universitas Tribhuwana Tunggadewi (Unitri) Malang, menyelenggarakan Pembekalan bagi Mahasiswa Baru (Maba) tahun 2022, di Gedung Olahraga (Gor) Kampus Unitri. 

Pembekalan tersebut bertujuan untuk, mempersiapkan beberapa hal yang dibutuhkan saat Orientasi Pendidikan (Ordik) serta aturan-aturan, yang harus diperhatikan mahasiswa baru saat kegiatan berlangsung. Selain itu, ada perkenalan panitia dari setiap divisi yang ada. 

Presiden Mahasiswa (Presma) Aten Woli menuturkan, kegiatan pembekalan itu hanya dilakukan satu kali, dan dilaksanakan di dalam dan di luar ruangan. 

"Kegiatan ini dilakukan di dalam dan di luar ruangan. Yang mana dalam agenda kepanitiaan, kegiatan hari ini yaitu pertemuan perdana dan hanya dilakukan satu kali. Untuk pembekalannya, semua panitia harus terlibat dan BEM juga harus ikut berpartisipasi, tuturnya pada Jumat, (16/09). 

Aten juga berharap, agar para panitia bisa bekerja sama untuk membina mahasiswa baru, dan menghilangkan sikap senioritas dari kepanitiaan. 

"Saya berharap para panitia bisa bekerja sama, dan jangan bekerja pada saat hari H saja. Apa lagi ini adalah momen penerimaan mahasiswa baru. Kita juga harus menunjukkan senioritas, untuk membina adik-adik yang baru. Sikap senioritas harus dihilangkan, dan bekerja sesuai aturan yang berlaku serta jangan ada sistem kekerasan," harapnya.

Ketua pelaksana Frenky Pandjara mengatakan, untuk persiapan ordik itu dimulai dari sekarang sampai pada hari H tanggal 24 September mendatang. 

"Persiapannya sendiri dimulai dari sekarang sampai hari H tanggal 24 nanti. Karena ini perkenalan saja, dan besoknya lagi mereka akan kita koordinasi bersama-sama," katanya. 

Frengky juga menyampaikan, bahwa selama kegiatan berlangsung tidak ada kendala, semua berjalan dengan lancar dari awal sampai akhir kegiatan. (Jerry/Friska/Jhon)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.