Peringati Hari Lahir Pancasila, Ketua Yayasan Unitri : Harus Hargai Jasa Para Pahlawan
Papyrus - Sebagai upaya menghargai jasa para Pahlawan Bangsa Indonesia, Universitas Tribhuwana Tunggadewi (Unitri) Malang, selalu menggelar kegiatan memperingati hari-hari besar Nasional, salah satunya yaitu Hari Lahir Pancasila yang diperingati pada 01 Juni kemarin.
Ketua Yayasan Unitri Prof. Ir. Wani Hadi Utomo menyampaikan, harus terus memperingati dan menggerakkannya, sebagai upaya untuk menghargai jasa para pahlawan.
"Kalau untuk memperingati saja tidak mau dan menggerakkannya saja tidak tahu, apakah kita bisa menjadi bangsa yang besar. Bangsa yang besar, adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya," jelasnya dalam sambutan Pentas Budaya Nusantara di Science Techno Park, Sabtu, 03/06.
Setiap tahun Unitri selalu memperingati hari-hari besar Nasional, seperti hari Pendidikan Nasional, hari lahir Pancasila, hari Sumpah Pemuda, serta hari Kemerdekaan.
Wani juga menambahkan, Unitri termasuk salah satu kampus kerakyatan yang memiliki wawasan kebangsaan. Di mana, selalu memupuk dan membangun jiwa berbangsa bagi mahasiswanya.
"Sebagai kampus kerakyatan dan penuh wawasan kebangsaan, Unitri selalu memupuk dan membangun jiwa berbangsa dan cinta tanah air bagi mahasiswanya," tuturnya.
Wani pun berharap, agar mahasiswa tidak hanya memperingati tetapi harus meneladani dan melaksanakan hari-hari besar Nasional.
"Saya berharap, kalian tidak hanya memperingati, tetapi setelah itu harus bisa meneladani serta harus melaksanakan hari-hari besar Nasional," harapnya. (Jhon/Syafi/Fathur)
Tidak ada komentar