Tingkatkan Sikap Toleransi Mahasiswa, BEM Unitri Adakan Probinmaba
Papyrus - Meningkatkan sikap toleransi mahasiswa Universitas Tribhuwana Tunggadewi (Unitri) Malang, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), menyelenggarakan kegiatan Program Pembinaan Mahasiswa Baru (Probinmaba) di Gedung Olahraga (GOR).
Kegiatan probinmaba merupakan program kerja (Proker) tahunan BEM Unitri yang dilaksanakan oleh panitia pelaksana. Tahun ini Probinmaba dilaksanakan selama 2 hari yaitu pada minggu 28 April dan sabtu 04 Mei 2024 dengan tema "Menumbuhkan Sikap dan Karakter Generasi Anak Bangsa yang Berjiwa Nasionalis di Era 5.0".
Ketua pelaksana Esron Tura mengungkapkan, tujuan mereka mengusung tema yaitu untuk meningkatkan sikap toleransi karena Unitri merupakan miniatur dari Indonesia.
"Unitri dikenal dengan berbagai macam perbedaan. Kami mengusung tema ini supaya mahasiswa baru angkatan 2023 dapat menumbuhkan sikap toleransi," ungkapnya saat diwawancarai pada Minggu, 28/04.
Esron juga menambahkan, kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yaitu hari Minggu dan Sabtu yang akan datang.
"Kegiatan Probinmaba 2024 dilaksanakan selama dua hari yaitu hari minggu 28 April dengan kegiatan full materi, materi pertama merdeka belajar kampus merdeka (MBKM), materi kedua Nasionalisme, materi ketiga Etika, dan pada hari Sabtu 04 Mei kita akan mengadakan bakti sosial di sekitar lingkungan kampus," tambahnya.
Presiden Mahasiswa Ary Ledy menyampaikan, berharap kepada mahasiswa angkatan 2024 yang mengikuti Probinmaba, agar mengikuti kegiatan ini dengan serius dan bisa menerapkan di kehidupan sehari-hari.
"Harapan besar saya semoga mahasiswa angkatan 2024 bisa mengikuti Probinmaba dan menerapkan ilmu-ilmu yang mereka dapat supaya mereka bisa berpikir dan bertindak dengan dewasa," harapnya.
Ary juga menambahkan, mengajak para mahasiswa untuk ikut berorganisasi, berdiskusi dan menerapkan budaya literasi.
"Saya mengajak adik-adik untuk berorganisasi, dan rajin membaca. Karena tadi juga sempat disampaikan pada saat pemaparan materi di depan yang bertujuan menambah wawasan pengetahuan dan tangguh secara mental," tutupnya. (Sinky Oby/Jhon)
Tidak ada komentar